Tata Cara Teknis Kegiatan CFP Sensorik 2021

Terima kasih atas ikut serta Bapak/Ibu dalam kegiatan Sensorik 2021.

Tata Cara Teknis  CFP Sensorik 2021 merupakan acuan yang dapat diikuti untuk pelaksanaan Call for Paper di Sensorik 2021. Berikut beberapa informasi yang dapat kami sampaikan :

1. Contoh PPT Presentasi dan Poster dapat dilihat dengan klik tautan ini : Click

2. PPT Presentasi :

- Maksimal 10 slide halaman

- Mencakup : IMRAD (Introduction, Method, Result and Discussion).

- Wajib menyertakan Logo UPNVJ, Kemdikbud dan Sensorik (Seperti pada contoh PPT Presentasi).

- Maksimal waktu presentasi 10 menit. 

- Pelaksanaan presentasi akan diselenggarakan pada 8 Februari 2021.

- Tiap sesi presentasi akan ada moderator dan tim penilai.

- Bagi setiap peserta yang diputuskan presentasi, harus melaksanaan presentasi pada waktu yang ditentukan. Jika tidak hadir, maka akan dinyatakan mengundurkan diri.

- Presentasi menggunakan fasilitas daring via Zoom Meeting dan akan dibagikan breakout room di masing-masing sesi presentasi.

- PPT paling lambat dikirim pada 8 Feburari 2021 pukul 05.00 WIB melalui email profesimedika@upnvj.ac.id dengan format : PPT - Sensorik 2021 - Nama

- Segala keputusan Steering Committee tidak dapat diganggu gugat.

3. Poster :

- Poster hanya 1 halaman penuh dengan resolusi yang tergolong cukup tinggi.

- Mencakup  : IMRAD (Introduction, Method, Result and Discussion).

- Wajib menyertakan Logo UPNVJ, Kemdikbud dan Sensorik (Seperti pada contoh Poster).

- Poster paling lambat dikirim pada 8 Feburari 2021 pukul 05.00 WIB melalui email profesimedika@upnvj.ac.id dengan format : Poster - Sensorik 2021 - Nama

- Poster akan disimpan pada web FK UPNVJ dan Media Sosial FK UPNVJ.

- Waktu penilaian akan dimulai sejak pelaksanaan CFP sampai berakhirnya Semnas Sensorik 2021.

- Segala keputusan Steering Committee tidak dapat diganggu gugat.

 

Untuk keluaran dari naskah terbagi menjadi 2 : Prosiding ber issn, Publikasi di mitra penerbit sensorik 2021.

Publikasi di mitra penerbit merupakan jurnal-jurnal yang kerjasama dengan SC Sensorik 2021, tautannya yaitu

1. Jurnal Profesi Medika : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan (https://ejournal.upnvj.ac.id/index.php/JPM)

2. Berkala Kedokteran : Jurnal Kedokteran dan Kesehatan (https://ppjp.ulm.ac.id/journal/index.php/jbk)

3. Healty-MU Journal (http://journal.mbunivpress.or.id/index.php/healthy)

4. Journal of Research in Pharmacy and Pharmaceutical Sciences (https://ejournal.upnvj.ac.id/index.php/JRPPS)

Bagi ketentuan SC yang merekomendasikan naskah peserta CFP direkomendasikan ke jurnal, akan diberikan berita acara oleh SC. Oleh sebab itu wajib presentasi pada waktu CFP dan melanjutkan proses submit ke masing-masing jurnal yang telah direkomendasikan ke tautan-tautan diatas (maksimal waktu submit diharapkan 1 minggu setelah berita acara terkirim). Di dalam proses submit, peserta wajib mengikuti kebijakan yang telah ditentukan oleh masing-masing jurnal misal petunjuk penulisan, template dll. sampai naskah sudah ada keputusan oleh pengelola jurnal. Segala keputusan merupakan kewenangan dari tim editor masing-masing jurnal.

Bagi yang akan withdrawal (narik naskah) mhn siapkan form tsb dan ttd + materai. kirim paling lambat tanggal 7 Februari 2021 pukul 22.00 WIB ke email profesimedika@upnvj.ac.id

Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silahkan melalui email profesimedika@upnvj.ac.id atau WA ke 085693341215.

Salam hormat

Ttd

Steering Committee Sensorik 2021