Software Manajemen Referensi Mendeley untuk Meningkatkan Kemampuan Menulis Ilmiah Guru-Guru
Sari
Perkembangan teknologi turut merambah dunia pendidikan, sehingga membawa dampak yang signifikan termasuk dalam penulisan karya tulis ilmiah. Salah satu permasalahan dalam penulisan karya tulis ilmiah yaitu penulisan sitasi dan daftar Pustaka yang baik dan benar. Salah satu tugas Guru di SMP TIK Mizan Depok untuk meningkatan profesionalismenya yaitu menyusun Karya Tulis Ilmiah seperti laporan Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Untuk membuat PTK yang baik, salah satunya dibutuhkan referensi yang sesuai dan dapat dipertanggung jawabkan. Dalam hal ini software manajemen referensi sangat dibutuhkan. Adapun pemecahan masalah yang dilakukan yaitu melaksanakan kegiatan pelatihan penggunaan manajemen referensi dengan menggunakan Mendeley. Pelatihan ini terlaksana dengan baik yang ditunjukan dengan nilai N-gain sebesar 96,14 berkategori tinggi. Hal ini senada dengan serta hasil survey pelatihan yang mendapat respon baik dari peserta. Target panjang dari kegiatan ini yaitu Kemampuan Menulis Ilmiah Guru-guru di SMP TIK Mizan Depok dapat meningkat.
Kata Kunci
Teks Lengkap:
PDF (English)Referensi
Beasiswa SMP TIK Mizan, Bebas Biaya Pendidikan dan Hidup Halaman all - Kompas.com. (n.d.). Retrieved September 10, 2021, from https://www.kompas.com/edu/read/2020/03/31/170000971/beasiswa-smp-tik-mizan-bebas-biaya-pendidikan-dan-hidup?page=all
Perdana, F. J. (2020). Pelatihan Membuat Daftar Pustaka Otomatis Dengan Aplikasi Mendeley Desktop Bagi Mahasiswa Dalam Persiapan Penyusunan Tugas Akhir. Dimasejati: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2(1), 75–93.
Pramiastuti, O., Rejeki, D. S., & Pratiwi, A. (2020). Pengenalan Dan Pelatihan Sitasi Karya Ilmiah Menggunakan Aplikasi Mendeley. JABI: Jurnal Abdimas Bhakti Indonesia, 1(1), 24–30.
Yusdita, E. E., & Utomo, S. W. (2019). Pelatihan Pemanfaatan Mendeley Sebagai Reference Tool Pada Artikel Ilmiah Mahasiswa Pendidikan Akuntansi Unipma. Jurnal ABDINUS: Jurnal Pengabdian Nusantara, 3(1), 36–46.
Zuraida, Z., & others. (2020). PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA KONSEP SISTEM EKSKRESI MANUSIA DI KELAS XI SMA NEGERI 1 JANGKA BUYA. Jurnal Sosial Humaniora Sigli, 3(1), 171–180.
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
##submission.copyrightStatement##
##submission.license.cc.by-sa4.footer##