IDENTIFIKASI KUALITAS AUDIT PADA HUBUNGAN KOMPENSASI EKSEKUTIF DAN CAPITAL INTENSITY TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK

Fitri Wulandari, Masripah Masripah, Ni Putu Eka Widyastuti

Sari


Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kualitas audit pada hubungan kompensasi eksekutif dan capital intensity terhadap penghindaran pajak. Dalam penelitian ini penghindaran pajak diproksikan menggunakan Book Tax Differences (BTD). Sampel yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 97 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi data panel dengan tingkat signifikansi sebesar 5% dan menggunakan aplikasi STATA 13 dalam melakukan pengujian hipotesis. Hasil dalam penelitian ini memperoleh bahwa (1) kompensasi eksekutif tidak berpengaruh terhadap penghindaran pajak. (2) capital intensity berpengaruh signifikan terhadap penghindaran pajak. (3) kualitas audit tidak memperlemah hubungan kompensasi eksekutif terhadap penghindaran pajak. (4) kualitas audit tidak memperkuat hubungan capital intensity terhadap penghindaran pajak.

 


Teks Lengkap:

PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.


##submission.copyrightStatement##

Diterbitkan oleh: 

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta

Jl. RS Fatmawati No. 1, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Indonesia 12450

Email: biema.feb@upnvj.ac.id

Prosiding BIEMA is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.