SISTEM MONITORING KEGIATAN SANTRI PADA PONDOK PESANTREN RIYADHUSSHOLIHIIN KABUPATEN PANDEGLANG

Fransiska Farah Rahmawati, Ati Zaidiah, Ika Nurlaili Isnainiyah

Abstract


Pondok pesantren merupakan tempat belajar dan mengajar yang lebih difokuskan untuk mempelajari tentang keagamaan. Di zaman yang semuanya dapat di akses melalui smartphone ini membuat para orang tua khawatir tentang konten apa saja yang dapat di akses oleh anaknya.  Untuk membatasi hal tersebut banyak orang tua yang memutuskan untuk menyekolahkan anaknya di pondok pesantren. Akan tetapi banyak orang tua yang khawatir jika anaknya masuk pondok pesantren, mereka tidak dapat diawasi dengan baik. Dengan adanya permasalahan tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mengotomatisasi monitoring kegiatan santri yang ada pada pondok pesantren dengan cara membuat sistem informasi monitoring yang nantinya dapat di implementasikan pada pondok pesantren, dan membantu ustadz/guru untuk menyampaikan kegiatan ataupun keadaan santri kepada orang tua atau wali santri. Metode pengembangan sistem menggunakan metode RAD (Rapid Application Development), yaitu metode  untuk mengembangkan sistem dimana model bekerja merupakan metode iteratif. Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi monitoring santri berbasis website yang dapat berguna untuk wali santri dalam memonitor kegiatan santri sehingga dapat mengatasi kekhawatiran wali santri yang ingin memasukan anaknya ke pondok pesantren.


Keywords


Monitoring; Pondok Pesantren; RAD; Website.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Senamika

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.