PENGEMBANGAN SISTEM PEMASARAN DAN INFORMASI GALERI INVESTASI POLITEKNIK NEGERI MANADO
Abstract
Kemajuan teknologi memiliki dampak positif yang signifikan dalam memasarkan berbagai produk secara online yang dapat diakses oleh seluruh pengguna internet. Dengan informasi yang tersedia, masyarakat Indonesia, khususnya mahasiswa Politeknik Negeri Manado, juga dapat mengenal apa itu investasi. Kehadiran media perantara berupa situs web yang dapat diakses secara online memudahkan Galeri Investasi dalam memasarkan produk-produknya. Galeri Investasi telah memiliki situs web pemasaran yang dikelola oleh jurusan Administrasi Bisnis Politeknik Negeri Manado, namun situs web tersebut saat ini hanya menampilkan produk tanpa fitur pembelian online. Oleh karena itu, penulis bertujuan untuk mengembangkan situs web tersebut dengan menambahkan fitur pembelian online serta konten edukasi mengenai investasi. Masalah yang diangkat dalam penelitian ini adalah situs web Galeri Polimdo saat ini belum mendukung pembelian online dan belum dapat memperbarui data produk yang dijual serta menyediakan edukasi mengenai investasi. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan Sistem Pemasaran dan Informasi Galeri Investasi Politeknik Negeri Manado. Pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, dan pengembangan sistem menggunakan metode Waterfall untuk tahap analisis kebutuhan.
Full Text:
PDF (Bahasa Indonesia)Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2025 Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Ilmu Komputer dan Aplikasinya

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.