Sistem Informasi Inventory, Pembelian, Dan Penjualan Barang Menggunakan Metode Waterfall Studi Kasus : Toko Sembako AA

Muhammad Izzadin Kaffa, Ruth Mariana Bunga Wadu

Abstract


Toko Sembako AA merupakan toko yang bergerak dalam bidang penjualan dan pembelian bahan pokok sehari-hari. Di Toko Sembako AA ini masih menggunakan sistem manual. Dengan meningkatnya jumlah pelanggan, maka meningkat juga jumlah transaksi yang menyulitkan pihak toko dalam mengelola data stok barang dan transaksi penjualan serta pembelian. Akibatnya, terdapat kendala dalam membuat laporan pembelian dan penjualan, serta informasi mengenai stok barang yang terlambat. Untuk itu penulis bertujuan untuk merancang sebuah sistem yang mampu menginformasikan status stok barang dan membuat laporan pembelian serta penjualan. Untuk mencapai tujuan ini, dirancanglah Sistem Informasi Inventory, Pembelian dan Penjualan barang berbasis website. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode waterfall, yang melibatkan tahapan analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan sistem. Sistem ini didesain dengan basis data untuk menyimpan informasi mengenai stok barang, pembelian, dan penjualan, serta memiliki antarmuka pengguna yang intuitif. Implementasi sistem ini menggunakan Bahasa HTML dan CSS untuk tampilan halaman website, sedangkan Bahasa pemrograman PHP dan server XAMPP dengan penggunaan database MySQL. Sistem yang dirancangkan ini dapat meningkatkan pengelolaan informasi stok barang, efisiensi transaksi, dan pengambilan keputusan yang lebih baik bagi pemilik toko sembako.


Keywords


Toko Sembako AA, Informasi stok barang serta pembelian dan penjualan, MySQL, Website, Waterfall

References


Akbar, M. Z., Nur, M. A., Sabana, M. F., & Tanjung, T. (2022). Perancangan Aplikasi Kasir Berbasis Website Pada Toko Sembako Menggunakan Metode Waterfall. OKTAL: Jurnal Ilmu Komputer dan Sains, 1(08), 1274-1281.

Alshamrani, A., & Bahattab, A. (2015). A comparison between three SDLC models waterfall model, spiral model, and Incremental/Iterative model. International Journal of Computer Science Issues (IJCSI), 12(1), 106.

Anwar, S., Sudrajat, A., & Rohmah, N. E. S. (2023). APLIKASI PEMBELIAN DAN PENJUALAN PADA TOKO SEMBAKO BILHIL. Journal of Economics, Accounting, Tax, and Management (JECATAMA), 2(1), 43-52.

Geppert, A., & Dittrich, K. R. (2001). Component database systems: Introduction, foundations, and overview. In Component database systems (pp. 1-28). Morgan Kaufmann.

Kumari, P., & Yadav, D. M. (2015). Study And Implementation Of Named Entity Recognition In Hindi Language Using Php. International Journal of Engineering Sciences & Research Technology.

Maday, Y., Rovas, D. V., & Patera, A. T. (2000). A blackbox reduced-basis output bound method for noncoercive linear problems.

Ramadhan, W., Rumanti, A. A., & Supratman, N. A. (2022). Dashboard Design For Dimsum 20 Sales Report Using Waterfall Model. eProceedings of Engineering, 9(3).

Siyamto, Y. (2019). Perancangan Aplikasi Easy Inventory Untuk Peningkatan Efisiensi Inventory UMKM Kota Batam. vol, 7, 18-22.

Supriyatna, A., & Maria, V. (2017). Analisa tingkat kepuasan pengguna dan tingkat kepentingan penerapan sistem informasi djp online dengan kerangka pieces. Khazanah Informatika: Jurnal Ilmu Komputer Dan Informatika, 3(2), 88-94.

Susrama, I. G. (2012). Sistem Layanan Penjualan Untuk Pelanggan Berbasis Teknologi Informasi. Tekmapro: Journal of Industrial Engineering and Management, 3(1).

Syafrizal, M. (2021). Web-Based SME Online Marketing System (E-Commerce). International Journal Software Engineering and Computer Science (IJSECS), 1(2), 75-79.

Wall, D. (2004). Multi-tier application programming with PHP: Practical guide for architects and programmers. Elsevier.

Wijaya, S., Andhika, A., & Ilyas, M. (2022). Development of Sales Information System for SME with the Waterfall Method: A Grocery Store BSR Case. Jurnal Teknik Informatika (JUTIF), 3(4), 1043-1049.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Ilmu Komputer dan Aplikasinya

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.