SISTEM INFORMASI PADA SATUAN PAUD SEJENIS (SPS) PAUD ANGGREK 05 BERBASIS WEBSITE

Dheasy Nurfadhilah, Nurhafifah Matondang

Abstract


Lembaga pendidikan ditekankan dapat memanfaatkan teknologi dengan perkembangan pesat. Perkembangan sistem informasi berbasis website telah banyak diterapan di beberapa bidang diantaranya bidang pendidikan. SPS PAUD Anggrek 05 merupakan Lembaga Pendidikan anak usia dini. Pada masa pandemi lalu menjadi permasalahan pada sekolah yaitu informasi yang kurang tersebar luas. Pendaftaran sekolah yang dilakukan secara manual dinilai kurang efektif. Setelah pasca pandemic, kegiatan belajar mengajar dilakukan dengan bertatap muka. Pembuatan sistem informasi pada SPS PAUD Anggrek 05 berbasis website diperlukan. Dalam penelitian ini penulis menggunakan analisis PIECES dan metode waterfall. Pembuatan sistem informasi menggunakan Visual Studio Code untuk coding dan Figma untuk User Interface. Terdapat tiga user sebagai hasil dari sistem yaitu, user admin, user guru, dan user orang tua siswa/I. Sistem dapat mempermudah user untuk mengelola, menyimpan data siswa/I, mengetahui beberapa penilaian guru, penilaian sekolah, kegiatan yang dilakukan selama periode pembelajaran dan prestasi yang sudah diperoleh siswa/I SPS PAUD Anggrek 05.

 


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Prosiding Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Ilmu Komputer dan Aplikasinya

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.