Penerapan Klasifikasi Random Forest Terhadap Data Gangguan Spektrum Autisme (ASD) Pada Anak – Anak Menggunakan Seleksi Fitur Principal Component Analysis

Luthfiyah Amatullah, Yuni Widiastiwi, Nurul Chamidah

Abstract


Autistic Spectrum Disorder (ASD) merupakan gangguan perkembangan fungsi otak yang kompleks dan sangat bervariasi. Kelainan ini secara signifikan berpengaruh terhadap komunikasi verbal, non-verbal serta interaksi sosial. Gejala umum gangguan ini biasanya akan terlihat pada anak-anak mulai sejak usia dua tahun. Tujuan penelitian ini untuk menerapkan metode seleksi fitur Principal Component Analysis (PCA) pada data penelitian Autistic Spectrum Disorder Screening Data for Children Data Set yang diperoleh dari University of California Irvine (UCI) Machine Learning Data Repository dimana PCA berfungsi untuk mereduksi dimensi data dari dataset serta mengklasifikasikannya menggunakan pemodelan klasifikasi Random Forest. Selain itu, untuk mengetahui bagaimana hasil evaluasi  (confusion matrix) serta bagaimana perbedaan yang terdapat pada hasil evaluasi tersebut terhadap dataset yang menggunakan metode seleksi fitur Principal Component Analysis (PCA) dengan yang tidak menggunakan metode tersebut. Evaluasi dari hasil penelitian yang melalui seleksi fitur PCA yaitu menghasilkan nilai akurasi sebesar 98%, precision sebesar 96%, recall sebesar 100% dan specificity sebesar 96%. Sedangkan hasil evaluasi yang tanpa melalui proses PCA menghasilkan nilai akurasi sebesar 91%, precision sebesar 92%, recall sebesar 84% dan specificity sebesar 100%.


Keywords


ASD; Gangguan Spektrum Autisme; Klasifikasi; Random Forest; Principal Component Analysis

References


Adinugroho. 2018. Implementasi Data Mining Menggunakan Weka. (n.p.): Universitas Brawijaya Press.

Nasution dkk. 2019. Penerapan Principal Component Analysis (PCA) Dalam Penentuan Faktor Dominan Yang Mempengaruhi Pengidap Kanker Serviks (Studi Kasus : Cervical Cancer Dataset). Jurnal Mantik Penusa Vol. 3, No. 1. Juni. Hal. 204 – 210.

National Center on Birth Defects and Developmental Disabilities, Centers for Disease Control and Prevention. URL: (https://www.cdc.gov/ncbddd/autism/facts.html) Diakses pada 20 November 2021.

Pangestu dan Fibriana. 2017. Faktor Risiko Kejadian Autisme. Higeia Journal Of Public Health Research And Development. P Issn 1475-362846, E Issn 1475-222656. Hal. 141 – 150.

Tahyudin dkk. 2021. Data Mining Dan Data Warehouse Menggunakan Aplikasi KNIME. (n.p.): Zahira Media Publisher. Hal. 39.

The Pareto Principal. 2019. (n.p.): Can Akdeniz.

University of California Irvine (UCI) Machine Learning Data Repository. Autistic Spectrum Disorder Screening Data for Children Data Set. URL: https://archive.ics.uci.edu/ml/datasets/Autistic+Spectrum+Disorder+Screening+Data+for+Children++ Diakses pada 9 Oktober 2021.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Ilmu Komputer dan Aplikasinya

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.