Seleksi Fitur Information Gain pada Analisis Sentimen Terhadap Ulasan Aplikasi Flip dengan Algoritma Support Vector Machine

Isma'il Muhammad Falih, Nur Hafifah Matondang, Nurul Chamidah

Abstract


Flip merupakan aplikasi untuk melakukan transfer antar bank berbeda tanpa dikenakan biaya serta menyediakan jasa pembelian pulsa serta paket data yang umumnya bekerja sebagai jembatan transaksi antar bank berbeda. Ulasan yang diberikan pengguna aplikasi Flip banyak berisi opini yang membangun maupun mengkritik yang dapat dijadikan masukan bagi pengembang aplikasi Flip. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk membangun model klasifikasi sentimen menggunakan metode Support Vector Machine dan seleksi fitur Information Gain terhadap ulasan aplikasi Flip pada layanan Google Play. Dalam penelitian ini, ulasan akan dibagi menjadi dua kategori yakni positif dan negatif berdasarkan pelabelan manual oleh 3 penilai, yang kemudian dilakukan preprocessing, seleksi fitur, serta pembagian data sebesar 80% data train dan 20% data test sebelum pembuatan model. Terdapat dua model yakni model tanpa seleksi fitur (model SVM) dan model dengan seleksi fitur (model SVM-IG). Hasil evaluasi menunjukkan akurasi sebesar 91.97%, presisi sebesar 95.53%, recall sebesar 91.45%, dan AUC sebesar 0.9215 yang tergolong sangat baik untuk model SVM, sedangkan untuk model SVM-IG yakni akurasi sebesar 96.25%, presisi sebesar 99.10%, recall sebesar 94.87%, dan AUC sebesar 0.9672 yang tergolong sangat baik.

Keywords


Analisis Sentimen; Support Vector Machine; Seleksi Fitur; Information Gain; Flip

References


Flip.id, “Transfer Dana Tanpa Biaya.” https://flip.id/ (accessed Oct. 13, 2021).

L. D. Jatmiko, “Flip Klaim Raih 6 Juta Pengguna hingga September 2021,” Sep. 28, 2021. https://teknologi.bisnis.com/read/20210928/266/1448009/flip-klaim-raih-6-juta-pengguna-hingga-september-2021 (accessed Oct. 13, 2021).

V. Ratriani, “Mengenal Flip, aplikasi transfer uang gratis antar bank di Forbes 30 under 30 Asia,” Apr. 26, 2021. https://keuangan.kontan.co.id/news/mengenal-flip-aplikasi-transfer-uang-gratis-antar-bank-di-forbes-30-under-30-asia (accessed Oct. 13, 2021).

S. Watmah, Suryanto, and Martias, “Komparasi Metode K-NN, Support Vector Machine, Dan Random Forest Pada E-Commerce ShopeeKomparasi Metode K-NN, Support Vector Machine, Dan Random Forest Pada E-Commerce Shopee,” Insa. - J. Inov. dan Sains Tek. Elektro, vol. 2, no. 1, pp. 15–21, 2021.

K. A. Rokhman, Berlilana, and P. Arsi, “Perbandingan Metode Support Vector Machine Dan Decision Tree Untuk Analisis Sentimen Review Komentar Pada Aplikasi Transportasi Online,” JOISM J. Inf. Syst. Manag., vol. 2, no. 2, pp. 1–7, 2021.

A. E. Sari, S. Widowati, and K. M. Lhaksmana, “Klasifikasi Ulasan Pengguna Aplikasi Mandiri Online di Google Play Store dengan Menggunakan Metode Information Gain dan Naive Bayes Classifier,” 2019, vol. 6, pp. 9143–9157.

F. A. Nugraha, N. Harani, and R. Habibi, Analisis Sentimen Terhadap Pembatasan Sosial Menggunakan Deep Learning. Bandung: Kreatif Industri Nusantara, 2020. [Online]. Available: https://books.google.co.id/books?id=f738DwAAQBAJ&hl=id&source=gbs_navlinks_s

P. Gupta and N. K. Sehgal, Introduction to Machine Learning in the Cloud with Python: Concepts and Practices. Springer International Publishing, 2021. doi: 10.1007/978-3-030-71270-9.

T. Jo, Text Mining: Concepts, Implementation, and Big Data Challenge. Berlin: Springer International Publishing, 2019. doi: https://doi.org/10.1007/978-3-319-91815-0.

B. Makhabel, P. Mishra, N. Danneman, and R. Heimann, R: Mining Spatial, Text, Web, and Social Media Data. Birmingham: Packt Publishing, 2017. [Online]. Available: https://www.google.co.id/books/edition/R_Mining_spatial_text_web_and_social_med/HHg5DwAAQBAJ?hl=en&gbpv=0

Riyanto and A. Azis, “Application of the Vector Machine Support Method in Twitter Social Media Sentiment Analysis Regarding the Covid-19 Vaccine Issue in Indonesia,” J. Appl. Data Sci., vol. 2, no. 3, pp. 102–108, 2021.

C. Steven and Wella, “The Right Sentiment Analysis Method of Indonesian Tourism in Social Media Twitter Case Study: The City of Bali,” IJNMT (International J. New Media Technol., vol. 7, no. 2, pp. 102–110, 2020, doi: https://doi.org/10.31937/ijnmt.v7i2.1732.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Seminar Nasional Mahasiswa Bidang Ilmu Komputer dan Aplikasinya

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.