Perancangan Mockup Platform Pemasaran Konser Metaverse dan Merchandise Menggunakan Metode Scrum

Putri Benedicta Simanjuntak, Ati Zaidiah

Abstract


Pandemi COVID-19 memberikan dampak negatif yang signifikan terhadap industri musik yang diakibatkan oleh pembatalan konser dan live music karena adanya kebijakan physical distancing oleh pemerintah. Padahal, live concert adalah salah satu sumber pemasukan terbesar di industri musik. Untuk menghadapi tantangan tersebut, beberapa musisi sudah mengambil langkah dengan mengadakan konser virtual. Dalam menjawab peluang tersebut, Merchnesia hadir untuk berkolaborasi bersama band-band tanah air untuk menghadirkan pengalaman konser virtual berbasis metaverse yang dipersembahkan oleh Direktorat Digital Business Telkom. Selain itu, Merchnesia hadir dengan solusi merchandising yang menyediakan barang koleksi phygital berbasis NFT dan dapat terhubung dengan metaverse sehingga dapat digunakan oleh penggemar baik di dunia nyata maupun di dalam metaverse konser virtualnya. Untuk membantu Merchnesia dalam memasarkan konser virtual dan merchandise-nya maka diperlukan suatu platform pemasaran untuk membantu pihak Merchnesia dalam menyampaikan informasi seputar band, mekanisme dan jadwal konser virtual, serta merchandise resmi dari band tersebut. Pengembangan sistem ini menggunakan metode Scrum sebagai metode analisis dan perancangan sistem yang dimulai dari penggambaran UML yaitu use case diagram dan activity diagram, serta mockup website. Hasil dari penelitian ini adalah sebuah rancangan platform pemasaran konser virtual dan merchandise berbasis website.


Full Text:

PDF

References


Divedigital.ID. Apa itu Platform? Fungsi, Jenis dan Contohnya - Divedigital.ID. [online] [dilihat 07 April 2022].

Juliarto, R. Apa Itu UML? Beserta Pengertian dan Contohnya. . [dilihat 13 Juni 2022].

Mulyani, S.,. Analisis dan Perancangan Sistem Informasi Manajemen Keuangan Daerah: Notasi Pemodelan Unified Modeling Language (UML). Abdi Sistematika. 2017.

Rahmadani, E. L., Sulistiani, H., & Hamidy, F.,. Rancang Bangun Sistem Informasi Akuntansi Jasa Cuci Mobil (Studi Kasus: Cucian Gading Putih). Jurnal Teknologi Dan Sistem Informasi, 1(1), 22-30. 2020.

Stanton, William J.,. Prinsip Pemasaran. Alih Bahasa oleh Buchari Alma, Jilid Satu, Edisi Kesepuluh. Jakarta: Erlangga. 2013.

Sugiyono,. Metode Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif R&D. CV. Afabeta, Bandung. 2018.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.