Pengaruh 4A Pariwisata Halal terhadap Kepuasan Wisatawan Berkunjung ke DKI Jakarta

Mahda Fikiya, Muhammad Anwar Fathoni, Fitri Yetty

Sari


Penelitian ini dilakukan di destinasi wisata unggulan DKI Jakarta yang bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh atraksi, aksesibilitas, amenitas, dan ansilari pariwisata halal terhadap kepuasan wisatawan yang berkunjung ke DKI Jakarta yang mana menurut BPS Provinsi DKI Jakarta terjadi penurunan 13,94% jumlah wisatawan pada tahun 2019. Populasi dalam penelitian ini adalah wisatawan yang berkunjung ke DKI Jakarta, dengan jumlah sampel penelitian adalah sebanyak 102 orang yang dipilih menggunakan teknik non-probability sampling. Penelitian ini menggunakan data primer dengan pengumpulan data kuesioner melalui google form, analisis data dilakukan dengan menggunakan IBM SPSS versi 25, metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kuantitatif dengan metode regresi linier berganda dan melakukan serangkaian uji seperti uji kualitas data, uji asumsi klasik, uji statistik deskriptif, dan uji hipotesis. Hasil statistik deskriptif menyatakan bahwa mayoritas wisatawan setuju dengan pernyataan pada penelitian ini dan uji F & uji t menunjukkan pengaruh signifikan secara simultan maupun parsial serta uji R2 yang menunjukkan hasil 68.5% pengaruh bersama-sama atraksi, aksesibilitas, amenitas, dan ansilari pariwisata halal terhadap kepuasan wisatawan, pada model regresi linier berganda didapatkan hasil pengaruh positif. Hal tersebut menunjukkan bahwa dalam meningkatkan kepuasan wisatawan yang berkunjung ke destinasi wisata unggulan DKI Jakarta dibutuhkan peningkatan pada komponen utama pariwisata halal.

Kata Kunci


atraksi; aksesibilitas; amenitas; ansilari; pariwisata halal

Teks Lengkap:

PDF

Referensi


Ghozali, I. (2016). Aplikasi Analisis Multivariete dengan Program IBM SPSS 23 (8th ed.). Universitas Diponegoro.

Hamzah, M. M., & Yudiana, Y. (2016). Analisis Komparatif Potensi Industri Halal dalam Wisata Syariah dengan Konvensional.

Kemenparekraf. (2016). Indonesia Sapu Bersih 12 Kategori World Halal Tourim Award 2016. https://www.kemenparekraf.go.id/post/indonesia-sapu-bersih-12-kategori-world-halal-tourim-award-2016

Kemenparekraf. (2019). Panduan Penyelenggaraan Pariwisata Halal (Vol. 53, Issue 9).

Muslim. (2021). Pengaruh Atraksi, Aktivitas, Amenitas dan Aksesibilitas Terhadap Kepuasan Wisatawan di Taman Nusa Bali. 6(1), 283.

Nabila, A. D., & Widiyastuti, D. (2018). Kajian Atraksi, Amenitas dan Aksesibilitas untuk Pengembangan Pariwisata Umbul Ponggok di Kabupaten Klaten. Jurnal Bumi Indonesia, 7(3).

Octavia, Suryadana, M. L., & Vanny. (2015). Pengantar Pariwisata. Alfabeta.

Pratiwi, A. E. (2016). Analisis Pasar Wisata Syariah di Kota Yogyakarta. Media Wisata, 14(1).

Setiawan, I. (2015). Identifikasi Potensi Wisata Beserta 4a (Attraction, Amenity, Accessibility, Ancilliary) Di Dusun Sumber Wangi, Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali Nama. Identifikasi Potensi Wisata Beserta 4a (Attraction, Amenity, Accessibility, Ancilliary) Di Dusun Sumber Wangi, Desa Pemuteran, Kecamatan Gerokgak, Kabupaten Buleleng, Bali, 1–21. https://repositori.unud.ac.id/protected/storage/upload/penelitianSimdos/f3e2c92782684ae4ee371072d490ae74.pdf%0D

Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta.

Sunaryo, B. (2013). Kebijakan Pembangunan Destinasi Pariwisata Konsep dan Aplikasinya di Indonesia. Gava Media.

Supranto, J. (2011). Pengkuran Tingkat Kepuasan Pelanggan Untuk Menaikkan Pangsa Pasar (4th ed.). PT Rineka Cipta.

Suwandi, M. M., Mananeke, L., & Taroreh, R. N. (2015). the Influence of Brand Image , Price , Service Quality and Facilities on Customer Satisfaction At Aston Hotel Manado. Jurnal EMBA, 3(2), 605–615.

Suwena, I. K. dan I. G. N. W. (2010). Pengetahuan Dasar Ilmu Pariwisata. Udayana University.

Tjiptono, F. dan G. C. (2012). Pemasaran Strategik (Andi (ed.); Kedua).

Utama, I. G. B. R. (2017). Pengantar Industri Pariwisata (Andi (ed.)).

Way, I. H., & Wuisang, C. E. . S. S. (2016). Analisis Kebutuhan Prasarana Dan Sarana Pariwisata Di Danau Uter Kecamatan Aitinyo Kabupaten Maybrat Propinsis Papua Barat. 3(3), 27–37.


Refbacks



##submission.copyrightStatement##

Diterbitkan oleh: 

Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Pembangunan Nasional Veteran Jakarta

Jl. RS Fatmawati No. 1, Pondok Labu, Jakarta Selatan, Indonesia 12450

Email: biema.feb@upnvj.ac.id

Prosiding BIEMA is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.